Home

Selasa, 21 Mei 2024

Latihan Penilaian Akhir Semester Genap

Link soal latihan penilaian akhir semester genap

Mata Pelajaran     : Informatika
Kelas                    : XI

Read More

Selasa, 06 Februari 2024

SOAL LATIHAN Ms Power Point

Pilihlah salah satu jawaban di bawah ini!


1. Salah satu bagian aplikasi Ms. Office yang dapat digunakan untuk membantu merancang dan menyajikan presentasi adalah ...
A) Microsoft Publisher
B) Micosoft Power Point
C) Microsoft Word
D) Microsoft Excell
E) Microsoft Access

2. Untuk mendukung presentasi dalam ruangan dengan sekelompok peserta, kita dapat menggunakan media berupa ...

A) Mikroskup
B) Laptop
C) LCD Projektor
D) Sinar Laser / sinar X
E) Lampu senter

3. Di bawah ini adalah kegunaan Power Point di bidang pelayanan umum, kecuali ...
A) Komunikasi berita
B) Sertifikasi
C) Training / pelatihan
D) Laporan keuangan
E) Gambaran sebuah ilham / ide

4. Salah satu kegunaan Power Point di bidang Perusahaan adalah ...
A) Kemajuan proyek
B) Laporan penelitian
C) Training / pelatihan
D) Perencanaan bisnis
E) Untuk mencari keuntungan /laba perusahaan

5. Bagian ini berisi salah satu elemen dari menu bar, kecuali ...
A) File
B) Open
C) View
D) Format
E) Slide show

6. Pada menu bar terdapat perintah untuk menyisipkan slide serta obyek-obyek presentasi seperti tanggal, gambar, diagram, table, serta obyek animasi audio video dan lain-lain. Fungsi tersebut terdapat pada menu bar ...
A) View
B) Format
C) Insert
D) Slide
E) Show Edit

7. Jendela yang akan membantu kita dalam menyunting presentasi adalah ...
A) Toolbar
B) Task Pane
C) Formatting
D) Outline
E) Slide Layout

8. Dibawah ini merupakan elemen-elemen dari Power Point, kecuali ...
A) Menu bar
B) Tittle bar
C) Slide bar
D) Formatting toolbar
E) Standard toolbar

9. Salah satu kegunaan Power Point di bidang pelayanan umum adalah ...
A) Training / pelatihan
B) Perencanaan bisnis
C) Gambaran ilham / ide
D) Orientasi pembelian pada perusahaan
E) Mencari keuntungan

10. Pada menu bar terdapat perintah untuk menampilkan hasil presentasi di layar. Fungsi tersebut terdapat pada menu bar ...
A) View
B) Format
C) Slide show
D) Print Preview
E) Edit
Read More

Menghubungkan Dokumen Master (word) dan Sumber Data (excel)

  1. Buka menu Maillings, kemudian pada grup Start Mail Merge klik Select Recipients, lalu pilih Use Existing List…
  2. Pilih dokumen excel yang berisi sumber data tadi. Jika muncul kotak dialog Select Table, pilihlah lembar kerja yang berisi data untuk mail merge. Biasanya berada pada sheet1. Namun jika kamu mengerjakannya di sheet2, maka pilih yang sheet2. Jangan lupa untuk memberi tanda centang pada First row of data contains column headers. Setelah itu klik OK.
  3. Kedua file sudah terhubung, sekarang kita letakan data pada masing-masing tempatnya.
  4. Letakan kursor di bagian Nama, kemudian pada Insert Merge Field klik opsi Nama.
  5. Lakukan hal serpeti itu untuk posisi data lainnya.
  6. Untuk melihat hasilnya, klik preview result. Gunakan index number untuk melihat hasil pada data yang lain.

Read More

Selasa, 23 Januari 2024

Soal Latihan Present Perfect Tense

1. My brother and Dika . . . round the park many times but they've never seen the lamp.


a. has walked
b. have walked
c. has walking

2. Anita . . . some application letters to the company but they never call her.

a. has send
b. has sent
c. have sent

3. The police . . . us many times about the area since somebody fell from the cliff.
a. has told
b. has tell
c. have telling

4. We _____ never eaten Indonesian food.

a. have
b. has
c. are

5. Dita has _____ her umbrella.

a. forget
b. forgetting
c. forgotten

6. My niece, Husna, . . . to her father for about two hours.

a. have talked
b. has talk
c. has talked

7. Linda . . . not been to France.

a. has
b. is
c. have

8. . . . you finished your homework?

a. Have
b. Has
c. Is

9. They . . . gone to a rock concert.

a. 's
b. 'es
c. 've

10. . . .  you been to China?

a. Is
b. Have
c. Has
Read More

MEMBUAT FILE BARU, MENYIMPAN FILE DAN MEMBUKA FILE

a. Membuat File baru
Microsoft Office Power Point 2013 memiliki tampilan yang lebis dinamis, nampak ketika aplikasi dibuka pertama kali yang langsung menyuguhkan berbagai macam themes, baik itu yang lokal maupun template yang harus di download terlebih dahulu.

Pada bagian sebelah kiri, terdapat recent yang memperlihatkan history file-file yang telah dibuat sebelumnya dari yang paling terakhir dibuka, sehingga dapat memudahkan user dalam mencari file yang terakhir dibuka tanpa harus masuk ke browse window. Sebelum Membuat File presentasi user diminta untuk memilih salah satu themes yang telah disediakan,

Untuk mengatur slide secara umum, baik itu menambah, mengatur layput atau menghapus bisa digunakan langkah-langkah kerja seperti yang telah dijelaskan pada bab "Menu Pada Microsoft Power Point 2013"  pada poin ke 16 hingga ke 18, sama dengan Power Point versi-versi sebelumnya untuk menambahkan slide, user juga langsung bisa dengan menekan ENTER.

b. Menyimpan file
Cara menyimpan file Microsoft office apapun pada umumnya hampir sama sajA) Pada umumnya selain menggunakah bantuan ribbon (File > Save), user bisa menggunakan fungsi pada keyboard berupa Ctrl+S (Perintah Save).

Salah satu kelebihan Power Point 2013 ini ialah layanan penyimpanannya yang menyajikan 3 menu sekaligus, yaitu sky drive (penyimpanan di database untuk sebuah akun Microsoft di internet), My computer (penyimpanan di pc user) serta Add a Place yaitu jika user ingin berbagi pakai dengan jalur yang berbeda, untuk mencari jendela browse pada penyimpanan Power Point 2013 user bisa mengklik icon browse yang ada pada bagian my computer.

c. Membuka file
Membuka file pada Power Point 2013 juga mengalami perubahan yang lebih dinamis dengan kemampuannya untuk langsung menghubungkan akun Microsoft jika internet telah tersambung dengan pc kita, cara membuka file-file tersebut bisa dengan menggunakan Ctrl+O ataupun melalui ribbon (File > Open).

Jendela ini akan menyajikan 4 pilihan, yaitu Recent Presentation (file yang paling terakhir dibuka), Sky drive (database untuk sebuah akun Microsoft di internet), My computer (file-file yang ada di pc user), serta Adda Place (bagi user yang ingin berbagi pakai dengan jalur yang berbeda).
Read More

Integrasi dengan Perintah Cut, Copy, dan Paste

Perintah Cut (Potong), Copy (Salin), dan Paste (Tempel) pada aplikasi komputer saat ini diinspirasi dari praktik tradisional dalam pengeditan naskah yang diketik pada sebuah kertas, di mana orang akan memotong (cut) paragraf dari halaman dengan gunting dan menempelkannya ke halaman lain (paste).
Praktik ini tetap berlangsung hingga 1980-an. Pada saat itu, toko alat tulis bahkan menjual "gunting pengeditan" dengan bilah cukup panjang yang mampu memotong halaman selebar 22 cm.

Saat ini, perintah Cut, Copy, dan Paste sangat populer digunakan. Banyak aplikasi menyediakan cara unik untuk metode ini seperti: kombinasi tombol, menu tarik-turun (pull-down menu), menu pop-up, dll.

Mekanisme tradisional Cut, Copy, dan Paste menggunakan gunting, sedangkan pada aplikasi komputer, perintah Cut memindahkan teks/grafik atau objek lain ke dalam clipboard atau buffer berupa tempat penyimpan sementara. Perintah Paste akan memindahkan objek dari clipboard tersebut menuju ke dokumen tujuan.

Perintah Copy akan menyalin teks/grafik atau objek lain yang disorot ke dalam clipboard dan akan memindahkan objek dari clipboard tersebut menuju ke dokumen tujuan.

Perintah “Potong dan Tempel” memiliki urutan cara yang sama, tetapi perintah untuk Potong, yaitu menggunakan Ctrl-x (⌘ + x untuk pengguna Macintosh). Contohnya, melakukan Copy-Paste pada tabel dari aplikasi lembar kerja ke pengolah kata. Atau, melakukan penyalinan dari MS Word dan ditempel ke MS Excel atau MS PowerPoint. Artinya, kita dapat membuka 2 atau 3 aplikasi sekaligus, dan membawa potongan teks, tabel, gambar dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya.

Karena praktis, kita sering melakukan Copy-Paste. Copy-Paste perlu dilakukan dengan cermat jika hasilnya masih harus diedit/diubah. Seringkali, terjadi Copy- Paste yang menghasilkan teks yang salah karena penulis lupa mengedit.
Read More

Selasa, 16 Januari 2024

Menu Pada Microsoft Power Point 2013

Pada Microsoft Power Point 2013 menubar berisi shortcut berbentuk icon, perbedaan pada Power Point 2013 ini adalah tidak adanya office button sebagai icon utama dalam pengaturan keseluruhan Power Point, di Power Point 2013 fungsi office button tersebut digantikan oleh sebuah menubar dipojok paling kiri yaitu menu. Baris menu bar awal lainnya terdiri dari Home, Insert, Design, Transitions, Animation, Slideshow, Review, View, tetapi akan bertambah sesuai dengan objek yang sedang dikerjakan. Contoh: saat membuat table, maka otomatis menu Design dan Layout otomatis akan muncul untuk mengatur table tersebut. Berikut penjelasan singkat mengenai menubar (ribbon) pada Power Point 2013:



A. Menubar File yang mempunyai fungsi seperti office button pada microsft office sebelumnya
B. Tabs yang terdiri atas beberapa Ribbon
C. Pengganti Menu dan Toolbar yang disebut Ribbon
D. Masing-masing Tabs terdiri atas beberapa groups
E. Command Buttons (Tombol Perintah)

1. Themes: Untuk memberikan tema pada slide
2. Format Background: Untuk mengubah format Background Slide
3. Photo Album: Untuk membuat photo album 5
4. Video: Menyisipkan file video (baik di pc atau internet) ke dalam file presentasi
5. Audio: Menyisipkan klip suara atau masuk kedalam slide
6. Transition to This slide: untuk memberikan efek pergantian untuk setiap slide
7. Sound: Memberikan efek suara untuk setiap pergantian slide
8. Duration: Pengaturan waktu untuk pergantian slide (secara default adalah Auto)
9. Advance Slide: Pengaturan pergantian slide apakah muncul setelah mouse di klik atau dengan suatu pengaturan waktu tertentu
10. Preview: Melihat tampilan animasi secara lebih sederhana (tampilan sederhana)
11. Animation: Jenis-jenis animasi yang dapat diberikan pada objek yang dipilih
12. Animation Pane: Panel animasi yang dapat digunakan untuk mengatur animasi (baik urutan, durasi dan lainnnya)
13. From Beginning: Memulai slide show dari awal atau dengan tombol F5
14. From Curent Slide (Slide Show): Memulai slide show dari slide yang diinginkan
15. Hide Slide: Menyembunyikan slide dari presentasi tanpa menghapus slide
16. New Slide: Untuk menyelipkan slide baru ke presentasi
17. Layout: Mengubah tampilan layout pada slide
18. Reset: Mengembalikan dormat slide ke format awal






Read More